Setiap istri pasti pernah suatu ketika konflik dengan
suami wajar saja hal itu terjadi, sebab rasanya tak ada di dunia ini hubungan
suami istri selalu mulus selamanya. Hanya, konflik sebaiknya segera di redam atau
kalau bisa segera di carikan jalan keluarnya sehingga tidak berkembang menjadi
berlarut larut. 10 Cara bisa di lakukan untuk meredam konflik dengan suami.
1.Mengalah
Tak ada salahnya suatu kali anda mengalah. Mengalah bukan
berarti anda kalah atau salah. Semua itu semata mata agar konflik tidak
berkembang menjadi lebih rumit. Hanya, jangan selalu mengalah setiap kali ada
masalah. Sebab jika itu anda lakukan, bisa jadi anda tidak akan di hargai
suami.
2.Tidak Emosi
Emosi memang sering menyelimuti seseorang yang sedang di
landa masalah, termasuk anda. Tetapi usahakan menghadapi konflik dengan kepala
dingin, tidak dengan emosi tinggi. Sebab jika anda pembawaanya selalu emosi,
mungkin emosi suami juga terpancing. Keadaan itu akan membuat konflik terus
berlarut larut.
3.Menahan Diri
Sekalipun pendapat anda benar, cobalah menahan diri sejenak.
Usahakan tidak memaksakan kehendak. Sebab jika anda memaksakan kehendak,
sementara suami anda juga merasa benar, maka konflik akan terus berkembang.
4.Membuat Kesepakatan
Untuk meredam konflik, sangat baik bila anda mampu mengajak
suami membuat kesepakatan. Mungkin akan di hasilkan kesepakatan baik itu jangka
pendek maupun jangka panjang. Misalnya, untuk jangka waktu tertentu tak perlu
dulu membicarakan konflik. Malahan, dengan kompromi tidak menutup kemungkinan
konflik bisa teratasi.
5.Tetap Sopan Dan Santun
Sebaiknya anda tetap sopan dan santun sekalipun sedang
konflik dengan suami. Sebaiknya, hindari mengucapkan kata-kata yang tidak baik
yang menyakitkan suami. Sikap anda yang sopan dan santun, membuat suasana
menjadi sejuk sehingga konflik bisa di redam.
6.Menghargai Pendapat
Agar konflik bisa di redam, hargai pendapat suami.
Menghargai pendapat belum tentu setuju dengan pendapat itu. Hal itu dilakukan
semata mata agar konflik tidak semakin berkembang. Di lain waktu, saat emosi
suami stabil, kemukakan pendapat anda yang sesungguhnya.
7. Hindari Banyak Bicara
Banyak bicara sering menimbulkan masalah baru. Karena itu,
Agar konflik bisa dir edam, hindari banyak bicara. Tetapi jangan sama sekali
tidak berbicara dengan suami. Berbicaralah seperti biasanya dengan nada dan
gaya yang enak.
8.Tidak Mengungkit Masa Lalu
Setiap orang pasti pernah berbuat salah. Agar konflik kali
ini tidak berkembang, hindari mengunkit ungkit kesalahan masa lalu. Yang lalu
biarlah berlalu. Kini berikan kesempatan dan dukungan pada suami untuk
memperbaiki kesalahanya.
9.Jangan Membesar Besarkan Masalah
Sering di temukan istri yang sedang konflik dengan suami
justru membesar besarkan masalah. Hal seperti ini jangan sampai anda lakukan.
Agar konflik bisa di redam, perkecil masalah yang ada.
10.Jangan Ulangi Berbuat Salah
Jika konflik itu ternyata bersumber dari anda, maka hindari
melakukan kesalahan yang serupa. Saat itu pula mintalah maaf dan berjanji untuk
tidak mengulangi kesalahan lagi.
Demikianlah artikel yang saya tulis ini, semoga pembaca dapat
memakluminya apabila ada kata kata yang salah, karena kita semua (manusia)
pasti pernah berbuat kesalahan baik di sengaja maupun tidak di sengaja. Semoga
para pembaca bisa mendapatkan makna atau arti didalam artikel ini, dan semoga
bermanfaat bagi anda.
=SEKIAN
DAN TERIMAKASIH=
0 komentar:
Post a Comment
terima kasih telah berkunjung di blog ini,berkomentarlah dengan sopan.